Selasa, 06 April 2010
Taman Buaya Medan
Taman Buaya Medan memiliki 2600 ekor buaya yang memulai pemeliharaan sejak 1959 hingga sekarang. Taman Buaya Medan ini terletak di kelurahan Asam Kumbang Kecamatan Medan Selayang, luas ara lebih kurang 2 H, jaraknya sekitar 0 Km dari Pusat kota. Didalam taman ini kita dapat melihat buaya yang baru lahir hingga yang berusia 25 tahun dan sebagain buaya tersebut terlatih dan bias membuat atraksi yang menakjubkan.
Museum Sumatera Utara
Museum Sumatera Utara adalah salah satu museum yang terbesar yang ada di sumatra utara.Museum ini sering sekali digunakan sebagai bahan pelajaran sejarah bagi para siswa yang ingin mengetahui sejarah nenek moyang mereka.Museum ini terletak di Jln. H.M. Jhoni No. 51 Medan. Dimuseum ini banyak sekali peninggalan Sejarah Budaya Bangsa, Hasil Seni dan Kerajinan dari berbagai Suku di Sumatera Utara. Museum ini dibangun pada tahun 1954 dan diresmikan pada tahun 1982 oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Dr. Daoed Yoesoef. Konon Museum ini merupakan salah satu museum terbaik di Indonesia.
Klenteng Hindu Shri Marimman
Kuil Shri Mariamman merupakan Kuil Hindu tertua di Kota Medan.Letaknya berada di Jln. Zainul Arifin ,kuil ini Dibangun pada tahun 1884 oleh umat Hindu.Bagi masyarakt yang beragama hindu biasanya beribadah dikuil ini. Kuil ini juga digunakan untuk ritual lainnya dalam Agama Hindu seperti Perayaan Depavali, Perayaan Panen Padi dan sebagainnya.
Tugu Guru Patimpus
Tugu Guru PatimpusGuru adalah saah satu monumen kebangkitan kota medan.Patimpus adalah orang terkenal di Medan. Dia mempunyai sejarah besar sebagai penemu Kota Medan. Berabad-abad yang lalu tepatnya pada tanggal 1 Juli 1560. Guru Patimpus seorang keturunan Raja Singa Maharaja Negeri Bakerah didataran tinggi Karo membangun sebuah perkampungan yang disebut Medan Putri lokasi ini berada diantara pertemuan Sungai Deli dan Sungai Babura yang dahulu merupakan transportasi utama.Kampung ini berkembang dengan pesat dan dipercaya sebagai cikal bakal Kesultanan Deli.
www.waspada.co.id
Langganan:
Postingan (Atom)