Pages

Selasa, 24 Maret 2009

Air Terjun Moramo






Terlihat indah terutama jika kita datangi disiang hari karena selain udara disekitar tidak terlalu dingin juga kita bisa melihat Sinar mentari yang menerobos sampai kedasar kolam yang berlantaikan batuan marmer memancarkan warna hijau pada air kolam yang jernih. Anda dapat menikmati kesejukan air sambil menapaki undakan batuan dengan aman walaupun berselimutkan lumut hijau. Tegakan-tegakan pohon endemik-endemik serta keindahan werna warni ratusan kupu-kupu dan burung-burung yang hidup tersebar di sekitar kawasan akan menghilangkan rasa lelah selama perjalanan anda.Umumnya air terjun ini dikunjungi oleh para pelajar dan para kelompok pemuda yang ingin menikmati hari libur bersama pacar atau teman2nya.

Terletak dalam kawasan Suaka Alam Tanjung Peropa,Kabupaten Konawe Selatan Sulawesi Tenggara. air terjun spektakuler yang memiliki 7 (tujuh) undakan/terap utama dan sekitar 60 undakan menunjang serta kolam air jernih dan sejuk di bawah setiap undakannya ini merupakan tempat yang sejuk dan tenang untuk dikunjungi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar